WOW! Bupati ini Bantu Carikan Dana Pembangunan Gereja, Kurang 700 Juta

WOW! Bupati ini Bantu Carikan Dana Pembangunan Gereja, Kurang 700 Juta
Bupati Lembata Eliaser Yentji Sunur

LEWOLEBA - Umat Kolilerek, Desa Tubukrajan, Paroki Kalikasa, Lembata, membutuhkan anggaran Rp 700-an juta untuk membangun Gereja St Petrus di desa tersebut. Bupati Lembata, Eliaser Yentji Sunur, akan membantu mencari dana untuk pembangunan Gereja.

Hal itu terungkap saat Bupati Sunur meletakkan batu pertama pembangunan gereja tersebut, Kamis (21/1/2016) pagi. Selain membantu mencari dana di Jakarta, Bupati Sunur juga membantu pembangunan gereja tersebut dengan uang pribadi senilai Rp 50 juta.

Peletakan batu pertama itu disaksikan pastor paroki kalikasa, Romo Flori, Pr dan sejumlah kepala satuan kerja perangkat daerah (SKPD). Hadir pula umat stasi Gereja St. Petrus Kolilerek. Untuk mendukung pembangunan gereja tersebut, Pemerintah Kabupaten Lembata memberikan bantuan dana senilai Rp 70 juta.

Sementara para kepala dinas memberikan bantuan bahan bangunan sebanyak kurang lebih 300 zak semen. Ratusan zak semen itu diluar bantuan langsung berupa uang dari para pegawai yang ikut dalam kunjungan kerja bupati ke Desa Tubukrajan tersebut.

Bupati Sunur juga meminta panitia pembangunan gereja tersebut agar segera menyerahkan proposal pembangunan gereja tersebut kepadanya. Dengan proposal tersebut, lanjut Bupati Sunur, dirinya akan berusaha mencari dana dengan mendatangi keluarga dan sahabat kenalannya yang tinggal di Jakarta.

Sumber:
Share this article :
+
Previous
Next Post »
0 Komentar untuk "WOW! Bupati ini Bantu Carikan Dana Pembangunan Gereja, Kurang 700 Juta"